Lamoda Konveksi

Perbedaan Bahan Cotton Combed 30S dan 24S By Lamoda

Bahan Cotton Combed 30S dan 24S
Katun combed

Bahan cotton combed atau yang disebut juga katun combed ialah jenis kain yang dibuat dari serat kapas atau katun keseluruhannya. Jenis bahan cotton combed 30s dan 24s ini ialah bahan katun yang paling halus karena telah melalui proses penyisiran atau combed sebelum di pintal menjadi gulungan benang.

Bahan katun combed 30S dan 24S mungkin sudah sering kita dengar ketika membuat sebuah pakaian khususnya kaos. Oleh sebab itu bila Anda ingin membuat pakaian seperti kaos dengan bahan tersebut sebaiknya menyerahkannya pada jasa konveksi berpengalaman seperti Rumah Jahit Lamoda.

Bahan katun combed 30S dan 24S ini sering di gunakan sebagai bahan dasar pembuatan kaos distro karena kualitasnya. Dengan menggunakan Bahan yang nyaman, desain yang unik dan jahitan terbaik dari Lamoda akan membuat kaos Anda mempunyai kualitas terbaik. Akan tetapi apakah Anda tahu perbedaan kedua bahan tersebut sebelum menggunkannya? Mari kita bahas lebih lanjut mengenai kedua bahan tersebut.

Katun combed dengan jenis 24S dan 30S ialah yang paling umum di gunakan sebagai bahan dasar kaos distro. Lantas apa saja perbedaan kedua jenis bahan tersebut sehingga sering di gunakan sebagai bahan dasar pembuatan kaos.

Berikut beberapa perbedaannya Bahan katun combed 30S dan 24S :

Perbedaan dari sisi ketebalannya

Kedua bahan tersebut punya angka di belankang nama katun combed, angka angka 24 dan 30 ini punya artinya tersendiri. Angka tersebut ialah jumlah benang yang mewakili ketebalan benang yang di gunakan untuk membuat kain katun. Semakin halus benang yang di gunakan maka angkanya juga akan semakin besar, Oleh sebab itu, untuk jenis 30S akan lebih tipis dibandingkan jenis 24S.

Akan tetapi jangan salah kaprah lebih dulu karena kain katun yang lebih tebal belum tentu lebih bagus. Sehingga Semua punya keunggulan dan pengaplikasiannya tersendiri, baik katun combed 30s dan 24s ialah sama sama kain katun yang nyaman dipakai dan awet.

Sedangkan huruf yang ada di belakang angka tersebut mewakili ketebalan benang yang menunjukkan jumlah jarum rajutan. Huruf “s” sendiri adalah singkatan dari single knitt, hal ini menunjukkan kain katun dirajut dengan satu jarum saja. Sehingga secara umum hasilnya cenderung lebih renggang. Sedangkan untuk katun combed yang lebih rapat menggunakan huruf “d” yang artinya double knitt atau gunakan jenis jarum ganda.

Sehingga dapat di artikan bila katun combed 24s adalah jenis katun dengan ketebalan benang berukuran 24 dan dirajut memakai jarum tunggal atau single knitt. Umumnya jenis kaos distro akan menggunakan kain yang dibuat dengan jarum tunggal agar menghasilkan konveksi baju kaos olahraga yang lebih tipis dan nyaman dikenakan. Sedangkan untuk jenis double knitt umumnya di gunakan untuk kaos ana anak yang butuh kerapatan lebih.

Perbedaan dari segi berat kain

Perbedaan katun combed 30S dan 24S juga tidak hanya dari ketebalannya saja, namun juga punya perbedaan dari beratnya. Untuk berat jenis kain katun combed umumnya disebut dengan gramasi dengan satuan gsm atau gram/meter persegi.

Gramasi pada kain katun combed jenis 24s umumnya akan lebih berat dibandingkan jenis 30s karena memang lebih tebal. Berat atau gramasi pada jenis 24s umumnya sekitar 175 – 185 gsm, sedangkan untuk jenis 30s yaitu sekitar 140 – 150 gsm.

Hingga akhirnya hal tersebut bukan nilai yang mutlak, sehingga antara satu produsen kain katun combed dengan produsen lain bisa punya standar gramasinya sendiri. Akan tetapi setiap produsen umumnya untuk jenis 24s akan lebih berat bila dibandingkan dengan jenis 30s.

Kenyamanan Bahan katun combed 30S dan 24S saat di kenakan

Bahan katun combed 30s dan 24s terbilang sama sama nyaman di kenakan karena kedua bahan terbuat dari bahan katun. Bahan katun juga akan terasa adem ketika di kenakan karena bahan alami penyusunnya punya pori pori di sela sela kainnya.

Akan tetapi bila kita amati lebih detail maka bahan katun combed 30s akan lebih adem dan ringan di banding jenis 24s. Sebab bahan 30s memang lebih tipis dan tingan di banding 24s.

Karenanya bahan katun combed jenis 30s yang lebih adem sangat cocok unutk iklim di negara tropis yang cukup panas. Namun bila Anda mencari bahan yang lebih hangat ketika cuaca dingin maka bahan 24s bisa menjadi pilihan. Apabila di banding bahan sintetis seperti poliester maka kedua bahan katun combed 30s dan 24s ini masih lebih adem dan nyaman.

Pengaplikasian pada pakaian

Karena karakteristiknya yang lebih ringan, tipis dan adem maka jenis katun combed 30s umumnya di gunakan sebagai bahan dasar kaos distro maupun kaos polos. Selain itu Kaos seperti ini juga cocok di kenakan oleh orang yang punya aktivitas cukup padat karena tidak akan membuat pemakainya gerah meski cuaca sedang panas.

Meski begitu jenis katun combed 24s juga umum pula di gunakan sebagai bahan dasar kaos distro. Bila jenis 30s umumnya di gunakan sebagai bahan dasar kaos untuk laki laki, maka jenis 24s umumnya di gunakan sebagai bahan dasar kaos perempuan. Sebab jenis 24s yang lebih tebal tidak akan menerawang ketika dipakai.

Segi harga

Perbedaan terakhir kedua jenis bahan ini adalah dari segi harga. Meskipun katun combed 24s punya ukuran benang yang lebih besar dan tebal namun justru harga lebih murah di banding jenis 30s yang lebih tipis secara umum. Sebab dalam jumlah yang sama, jenis combed 40s dapat di jadikan kaos dengan jumlah lebih banyak di banding jenis 24s.

Namun bila sudah menjadi pakaian jadi, harganya sendiri bisa beragam tergantung dari merk atau distro yang jual. Itulah beberapa perbedaan antara bahan katun combed 30s dan 24s dari beberapa hal secara umum. Untuk dapat hasil pakaian terbaik dari kedua bahan tersebut maka pastikan Anda gunakan jasa jahit terbaik dari Lamoda Konveksi. Menggunakan bahan berkualitas Rumah jahit lamoda menyedikan Bahan Cotton Combed 30S dan 24S dengan harga yang lebih hemat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *